5 Aplikasi Melacak HP Hilang untuk Android

aplikasi melacak hp hilang

Saat ini ponsel menjadi sebuah barang yang penting dan tidak bisa jauh dari jangkauan. Lalu bagaimana jika tiba-tiba jatuh di jalan dan kehilangannya? Cobalah mencarinya dengan aplikasi melacak Hp hilang yang bisa diinstal di smartphone android. Software ini akan membantu menemukannya dalam waktu yang singkat. Berikut ini daftarnya, antara lain:

1. Google ADM

Bagi pengguna smartphone android tidak perlu lagi merasa khawatir jika ponsel jatuh dan hilang di jalan. Sebab ada aplikasi bawaan yang sudah disiapkan oleh Google untuk membantu menemukannya. Selain tampilannya sederhana, Android Device Manager dapat diakses secara gratis.

Aplikasi ini memang dikhususkan untuk mendeteksi keberadaan smartphone asal fitur GPS tetap aktif. Cara menggunakannya adalah melakukan login terlebih dahulu dengan memakai akun Google, lalu pilih accept. Setelah itu carilah nama ponsel yang ingin dicari melalui alamat email. Maka secara otomatis ADM akan menampakkan keberadaan HP yang dicari.

2. Find My Device

Software kedua yang bisa menuntaskan masalah ponsel hilang yaitu Find My Device. Boleh dikatakan, aplikasi ini menawarkan fitur lebih lengkap dibandingkan lainnya. Banyak yang sudah merasakan manfaatnya. Cukup lakukan download melalui Google Play Store dan lakukan login memakai akun Gmail.

Saat handphone hilang, aplikasi ini dapat membantu penggunanya untuk mengaktifkan kunci dari jarak jauh dengan fitur Lock. Selain itu, lebih aman lagi dengan memanfaatkan menu Erase guna melindungi privasi serta data-data penting yang ada di handphone. Hal ini bisa meminimalisir sesuatu yang buruk.

Agar bisa melacak lokasi terakhir handphone, terlebih dahulu harus mengaktifkan Find My Device di browser. Asal koneksi internet menyala, letak ponsel akan terdeteksi secara otomatis. Pemilik asli juga bisa melakukan kontrol dari jauh serta mengetahui kapasitas baterai yang masih tersisa.

3. Family Locator

Persoalan terkait ponsel terjatuh atau dicuri dapat diatasi dengan cara menginstal aplikasi melacak Hp hilang bernama Family Locator. Sesuai namanya, software ini memang dikaitkan dengan keluarga atau teman dekat jika sama-sama memiliki akun. Sehingga pelacakan semakin mudah dilakukan.

Pinjamlah handphone salah satu keluarga yang mempunyai akun Family Locator dan temukan keberadaan handphone dengan memanfaatkan fitur yang tersedia. Bukan hanya lokasi terakhir, bahkan riwayat selama 7 hari ke belakang disajikan secara jelas.

4. Find My Mobile

Aplikasi satu ini sudah tersedia secara otomatis bagi pengguna ponsel merek terkenal bernama Samsung. Smartphone yang selalu digandrungi ini memang menyediakan sistem keamanan sendiri dan memiliki pelacak bawaan sehingga memudahkan jika HP hilang entah kemana.

Untuk mengaktifkannya pergilah ke menu setting lalu cari biometrics and security. Setelah itu aktifkan Find My Mobile dan tekan pada tulisan send last location. Maka, keberadaan handphone akan terdeteksi. Selain menunjukkan lokasi terakhir, pengguna juga dapat melakukan kontrol dari jarak jauh melalui fitur Remote Unlock.

5. Life360

Bagi yang mencari aplikasi pelacak berbagai fungsi, Life360 merupakan jawabannya. Software ini memberikan informasi mengenai lokasi terakhir handphone yang hilang secara mudah dan cepat. Tinggal memanfaatkan menu group tracking, yakni sebuah grup yang dibuat bersama orang-orang terdekat.

Masuklah ke grup tersebut lalu carilah ponsel tersebut dengan memanfaatkan menu private map. Aplikasi ini akan melakukan pencarian dimanakah handphone sekarang berada. Bukan hanya itu, Life360 memberikan kemudahan jika terjadi hal penting seperti kebutuhan menelpon ambulan dan mendeteksi kecelakaan.

Itulah 5 aplikasi melacak Hp hilang yang dikhususkan bagi pengguna smartphone android. Tidak perlu bingung lagi, sebab dengan memanfaatkan fitur yang disediakan keberadaan handphone akan segera ditemukan. Sehingga kemungkinan untuk kejahatan tidak akan terjadi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *