Saham  

Tips Terhindar dari Istilah Pom Pom Saham Bagi Para Investor Pemula

Tips Terhindar dari Istilah Pom Pom Saham Bagi Para Investor Pemula (Dengung.com)
Tips Terhindar dari Istilah Pom Pom Saham Bagi Para Investor Pemula (Dengung.com)

Istilah pom pom saham adalah kegiatan yang menyebutkan saham tertentu supaya menjadi perhatian banyak orang, ditambah dengan hal-hal positif agar orang tertarik untuk membeli. Bisa disebut juga dengan saham gorengan, yaitu saham yang berlapis tiga (third layer).

Pump dalam kata pom pom saham  yang artinya memompa atau sebuah benda yang dipompa supaya semakin besar dalam waktu yang cepat. Maka dari itu, pom pom saham akan dipompa terus agar harga saham semakin tinggi dalam waktu yang singkat oleh bandar saham.

Bersama-sama Simak Istilah Pom Pom Saham

Sejak adanya investasi saham yang kini semakin populer di kalangan masyarakat, pom pom saham pun juga semakin dikenal dan sering disebut oleh para pelaku pasar saham. Pom pom saham juga semakin ramai diperbincangkan karena adanya perubahan pada perilaku mayoritas investor.

Orang yang tidak mempunyai pengikut dalam melakukan kegiatan istilah pom pom saham, maka hanya segelintir orang saja yang akan percaya. Namun jika orang yang melakukannya memiliki banyak pengikut, terutama yang sudah mempunyai pengalaman pada dunia pasar modal biasanya akan ada banyak orang yang mengikuti sarannya.

Kebanyakan orang yang menjadi pengikut oknum pom pom saham adalah investor saham pemula yang belum mengetahui dan memahami cara kerja pasar malam. Bisa jadi investor pemula belum memiliki rencana matang sehingga belum tahu menahu risiko yang akan menimpanya.

Oknum yang melakukan istilah pom pom saham memiliki saham yang harganya rendah, sehingga orang akan membeli saham dan menjualnya kembali dengan harga yang tinggi dan mendapatkan keuntungan.

Coba bayangkan jika orang yang melakukan pom pom saham mempunyai saham dalam jumlah yang besar, maka harga penjualan saham akan menurun. Tetapi saat orang yang baru membeli dengan harga tinggi tidak akan sempat menikmati keuntungan karena harga turun dan mengalami kerugian.

Ciri-Ciri Istilah Pom Pom Saham

  1. Memberikan ulasan dan analisis yang berlebihan pada saham tertentu
  2. Menganalisis hanya pada subjektif dan pandangan pribadi
  3. Sangat aktif dalam membicarakan suatu saham
  4. Menyebarkan berita hanya yang bagus-bagus saja
  5. Orang yang melakukan pom pom saham kemungkinan punya barang dengan harga bawah sehingga ditawarkan dan mendapat keuntungan besar dengan harga yang tinggi

Saham di istilah pom pom terkadang saham gorengan yang kapitalisasinya kecil dan memiliki cerita yang kurang liquid. Pada bursa negara maju misalnya AS praktek ini bisa dikategorikan manipulasi pasar.

Tips Terhindar dari Pom Pom Saham

  1. Menganalisis saham dengan cara mandiri dan obyektif
  2. Jangan mudah terkecoh dan terpengaruh pada ajakan yang belum jelas dan tidak mempunyai dasar yang pasti
  3. Mengecek kembali saham, apa itu sudah sama seperti analisis objektif atau hanya sekedar pendapat pribadi
  4. Atur psikologi yang baik
  5. Analisa kembali jika ingin membeli saham tersebut
  6. Jika ingin membeli atau menjual saham, pastikan teknikal dan fundamentalnya

Kita harus berhati-hati dengan istilah pom pom saham, jangan terkecoh dan terpedaya dengan kata-kata positif padahal itu tidak yang sebenarnya terjadi. Berinvestasi harus pandai agar tidak terjebak masuk dalam jurang kerugian yang dalam. Investasi saham memang menguntungkan namun resikonya juga tinggi. Maka dari itu, untuk para investor pemula yang baru terjun pada dunia investasi harus benar-benar memahami betul cara kerja dan risikonya. Investasi dan berinvestorlah dengan bijak dan penuhi aturan supaya kita tidak termakan dalam rayuan pom pom saham.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *