Aplikasi edit video memang sangat banyak membantu banyak aktivitas orang di jaman sekarang, namun beberapa aplikasi tersebut dikenakan biaya penggunaan. Jika tidak menggunakannya maka setiap video yang diedit akan disertai dengan watermark atau tanda aplikasi. Hal ini membuat pengguna merasa risih akan adanya tanda tersebut. Oleh karena itu berikut adalah lima aplikasi edit video di hp tanpa watermark atau tanda aplikasi:
Inshot
Inshot merupakan salah satu aplikasi edit video di hp tanpa watermark yang paling sering dipakai oleh orang. Fitur serta layanan yang disediakan dalam inshot ini tidak akan diragukan lagi. Banyak fitur yang canggih serta keren. Pastinya dalam proses ataupun hasil dari membuat video pengguna akan berubah lebih bagus. Walaupun inshot dikenakan biaya di beberapa fitur dengan level yang tinggi tapi untuk watermark, pengguna dapat menonton iklan beberapa detik dan setelah itu watermark di video yang sudah diedit pun hilang.
Snack Video
Selanjutnya adalah snack video. Kebanyakan mengira snack video ini adalah aplikasi hanya untuk menonton serta membagikan video. Tapi kenyataannya tidak seperti itu, di snack video terdapat layanan khusus untuk mengedit video sebelum pengguna akan membagikan atau mengupload video tersebut. Misalkan, pengguna tidak menginginkan video tersebut terlihat oleh orang lain maka dapat mengatur privasi akun miliknya. Layanan snack video memang tidaklah selengkap dan secanggih seperti aplikasi edit video kebanyakan.
Beberapa layanan edit video yang ada di snack video yaitu seperti memotong video, menambahkan musik latar, mengedit filter, menambahkan tulisan di video, dll. Pengguna tidak perlu ragu tentang video yang sudah diedit akan terdapat watermark, karena di snack video hal itu tidak terjadi. Cukup upload video yang diedit dan otomatis video tersebut tersimpan ke dalam file penyimpanan hp.
Aplikasi Edit Video – Video.Guru
Aplikasi edit video di hp tanpa watermark berikutnya adalah video.guru. Penting diketahui, video.guru ini juga menyediakan berbagai fitur edit video yang dapat dipakai gratis. Video.guru pun membebaskan penggunanya dari cap watermark untuk video yang diedit di aplikasi tersebut, sehingga aplikasi video.guru sangat pas untuk youtuber pemula ataupun blogger yang ingin mengedit video mereka. Aplikasi ini memiliki rating 4,8 di aplikasi play store dan sudah diunduh lebih dari 50 juta kali.
Viddo
Viddo yaitu aplikasi edit video yang belum masih banyak diketahui keberadaannya. Padahal viddo juga memberikan kebebasan tanpa adanya cap watermark di setiap video yang telah di edit viddo. Walaupun, kurang terkenal karena faktor belum banyak yang mengetahui atau beberapa bagian aplikasi perlu dikembangkan dan diperbaiki lagi, yakinlah aplikasi ini punya layanan pengeditan yang cukup bagus.
Layanan yang terdapat di aplikasi viddo pun tidak kalah bagusnya dengan aplikasi edit video di hp yang terkenal seperti inshot. Malahan layanan yang ada tidak jauh beda. Komentar pengguna di play store tentang viddo juga selalu merasa puas dengan layanan yang ada di viddo, karena gratis dan fleksibel. Semoga saja aplikasi satu ini lebih banyak diketahui orang banyak di masa depan dan tentunya tetap mempertahankan layanan non watermark nya.
Pelicut
Aplikasi edit video di hp tanpa watermark yang terakhir yaitu pelicut, mungkin ini juga cukup terdengar asing bagi beberapa orang untuk mendengarnya. Pelicut yaitu aplikasi pembuat video tanpa tanda air atau watermark dan tanpa iklan. Namun, pelicut ini lebih cenderung digunakan saat pengguna ingin mengatur background music dan transisi di bagian video, karena inilah yang paling menonjol di antara layanan lainnya yang ada di pelicut.
Selain 5 aplikasi di atas masih banyak aplikasi edit video di hp tanpa watermark yang ada di luar sana. Aplikasi yang disebutkan di atas memang aplikasi yang betul terbukti tanpa watermark. Perlu diketahui aplikasi inshot, snack video, video.guru, viddo, dan pelicut semuanya dapat diunduh di play store dengan mudah di hp. Namun, untuk dapat menjalankan aplikasi ini dengan baik disarankan mengosongkan beberapa penyimpanan file hp sebelum mengunduh dan mengedit video disana.