Siapa yang tidak kesal ketika motor kesayangan tanpa sengaja tergores hingga meninggalkan bekas cukup besar? Setiap orang pasti langsung marah, mengingat biaya perawatan dan perbaikan yang harus dilakukan, belum lagi waktu yang harus dikeluarkan. Nyatanya saat ini pengguna tidak perlu lagi repot-repot membawa kendaraannya ke tempat servis. Cara menghilangkan goresan di motor di bawah ini bahkan dapat dilaksanakan di mana saja dengan mudah:
1. Gunakan Nanoech Protection
Cara pertama untuk mengatasi goresan pada badan motor adalah dengan memanfaatkan Nanoech Protection. Produk ini mengandung partikel N2 yang mampu melindungi badan motor sekaligus mengembalikan warnanya menjadi lebih berkilap. Cairan ini bersifat hydrophobic, sehingga bisa menekan munculnya jamur pada badan kendaraan.
Hebatnya lagi, Nanoech Protection ini mampu menyamarkan goresan halus pada badan kendaraan hingga mencapai 70%, membuat kendaraan menjadi terlihat baru seperti semula. Langkah menggunakannya pun tidaklah sulit, tinggal disemprotkan kepada badan kendaraan yang memiliki goresan. Selanjutnya, pakai kain halus dan lap badan kendaraan yang terkena baret itu dengan pelan. Goresan tersebut akan menghilang dalam sekejap.
2. Pakai Scratch Remover
Cara menghilangkan goresan di motor selanjutnya yakni memakai Scratch Remover. Sesuai namanya, cairan ini mampu menghilangkan serta menyamarkan goresan maupun baret halus pada badan kendaraan dan membuatnya kembali seperti semula. Cara menggunakannya pun cukup mudah.
Pastikan permukaan badan kendaraan telah bersih dari partikel debu maupun kotoran yang ada. Bersihkan badan kendaraan ini dengan kain lap. Setelahnya, tuang cairan produk ini ke atas busa secukupnya, lalu usapkan pada bagian kendaraan yang tergores. Selanjutnya, gosok permukaan itu menggunakan kain sampai goresan hilang. Scratch Remover dapat ditemukan di toko online maupun toko kendaraan terdekat.
3. Mengamplas Permukaan Tergores
Amplas nyatanya pun mampu dimanfaatkan sebagai penghilang baret yang ada di badan motor. Pastikan pilih amplas yang memiliki tekstur yang lembut. Proses pengamplasan dilakukan pada kendaraan sambil berhati-hati, jangan sampai amplas tersebut malah melukai badan motor yang tidak tergores. Selain itu, periksa terlebih dahulu bahwa badan motor dalam keadaan basah ketika proses pengamplasan ini berlangsung. Amplas juga harus direndam di dalam air terlebih dahulu. Pastikan untuk selalu berhati-hati ketika menggunakan amplas. Gerakan mengamplas harus diselesaikan dalam satu gerakan dan perlahan.
4. Gunakan Compound
Untuk goresan yang lumayan buruk dan parah, penggunaan cara diatas mungkin belum efektif. Kalau sudah begini, jalan terakhirnya adalah dengan menggunakan cairan khusus, yakni Compound. Compound memiliki berbentuk seperti krim. Pengaplikasiannya tidaklah sulit, tinggal mengoleskannya pada badan kendaraan motor menggunakan kain.
Perlu diingat bahwa Compound dianjurkan untuk digunakan setelah kegiatan mengamplas. Lakukan pengaplikasian Compound dengan lembut sampai bekas goresan menghilang.
5. Mengoleskan Pasta Gigi
Cara menghilangkan goresan di motor terakhir yakni memanfaatkan pasta gigi. Siapa sangka, pasta gigi ini nyatanya dapat dipakai untuk memperhalus sekaligus menghilangkan goresan di badan motor. Karena terjangkau serta mudah ditemukan sehari-hari, pasta gigi ini cocok digunakan sebagai alternatif menyamarkan goresan. Oleskan pasta gigi diatas badan motor yang memiliki baret, lalu gosok dengan lembut memakai sikat sambil terus dibilas dengan air. Bekas pada badan kendaraan pun lama kelamaan akan menghilang.
Dengan demikian, cara menghilangkan goresan di motor di atas dapat dilakukan ketika kendaraan bermotor tergores. Jangan resah maupun khawatir ketika terjadi hal seperti ini, cara-cara diatas sangat mudah dilakukan di rumah dan alatnya dapat ditemukan dimana-mana dengan mudah.